Karya Bakti TNI, Program Jambanisasi Koramil 0833/01 Klojen Siap Difungsikan
Kapten Inf Sunarko bersama ketua RT 07 Reni
Malang, kskindonesia.net - Program Karya
Bakti TNI bertajuk Gema Sang Juara merupakan
salah satu bukti kecintaan TNI kepada rakyat, hal ini dilakukan
dengan adanya program jambanisasi untuk warga kurang mampu.
Tak hanya itu,
guna membantu masyarakat kurang mampu dalam pembuatan jamban, Koramil
0833/01 Klojen, Kodim 0833/Kota Malang dengan dipimpin Danramil
Kapten Inf Sunarko, bersama anggota turut dalam pembuatan jamban yang
berlokasi di Kampung Keramat tepatnya jalan Kasin gang Kramat RT 07
RW 03, Kelurahan Kasin, Senin (29/4/2019).
Danramil
Kapten Inf Sunarko mengatakan, semoga dengan adanya jamban ini
bermanfaat untuk masyarakat mengingat jamban merupakan bagian
penting dalam kehidupan sehari-hari guna menciptakan pola hidup
sehat.
“Program
jambanisasi ini sudah yang kesekian kalinya dikerjakan Koramil
jajaran Kodim 0833/Kota Malang, dan saat ini dilakukan pada 10 rumah
warga yang sangat membutuhkan jamban,” tutur Kapten Inf Sunarko.
Para anggota bersama warga dalam pembangunan jamban warga Kasin
Sementara itu,
Ketua RT 07 Reni mengungkapkan, rasa terima kasihnya atas bantuan
pembangunan jamban yang dia terima untuk warganya.
“Kami
berterimakasih kepada Koramil 0833/01 Klojen, Kodim 0833/Kota Malang
yang telah memberikan perhatian terhadap warga kami, dengan adanya
program ini sangat membantu warga dalam meningkatkan pola hidup
sehat,”ucapnya. (An)
Post a Comment