Brigadir Jenderal TNI Dwi Darmadi Pimpin Sertijab Danyon Arhanud 16 Divif 3 Kostrad

 Brigadir Jenderal TNI Dwi Darmadi Pimpin Sertijab Danyon Arhanud 16 Divif 3 Kostrad


Maros, kskindonesia.net - Kepala Staf Divisi Infanteri 3 Kostrad, Brigadir Jenderal TNI Dwi Darmadi, S.Sos memimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Danyon Arhanud 16/3 Kostrad dari Letnan Kolonel Arh Agung Rakhman Wahyudi, S.I.P.,M.I.Pol. kepada Mayor Arh Drian Priambodo, S.E. bertempat di Mayonarhanud 16/3 Kostrad, Kariango Maros, Sulawesi Selatan, Senin (26/8). 



Letnan Kolonel Arh Agung Rahman Wahyudi jabatan lama Danyonarhanud 16/3Kostrad akan menjabat sebagai Dandim 0321/Rokan Hilir, Korem 031/WB Kodam 1/Bukit Barisan dan Mayor Arh Drian Priambodo jabatan baru Danyonarhanud 16/3 Kostrad, jabatan lama sebagai Kabagbindik Sdirbinsen Pussenarhanud Kodiklatad. 



Acara diawali dengan pernyataan sumpah jabatan Danyon Arhanud 16/3 Kostrad, penandatanganan pakta integritas dan berita acara serah terima jabatan, pelepasan tanda jabatan dan penyerahan tongkat komando dari pejabat lama kepada pejabat baru dihadapan Kasdivif 3 Kostrad dilapangan upacara Arhanud 16/SBC Kariango. 


Turut hadir dalam acara tersebut, para Asisten Kasdivif 3/ Kostrad, Danbrigif Para Raider 3/3 Kostrad, Kapolres Maros, Dandim Kota Maros, Komandan Satuan Jajaran Divif 3/Kostrad, pejabat Muspida Maros, dan Perwira Madivif 3/ Kostrad. (Pendiv3)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.