Sambut HUT TNI ke 74, Prajurit Perbatasan Melaksanakan Pengobatan Door To Door

 Satgas Pamtas Yonif 713/Satya Tama Pos Kout melaksanakan pengobatan door to door

Keerom, kskindonesia.net - Satgas Pamtas Yonif 713/Satya Tama Pos Kout melaksanakan pengobatan door to door yang bertempat di jalan trans Arso Kecamatan Arso, Kabupaten Keerom, Provonsi Papua, Rabu (25/9) pagi.


Disamping sebagai tugas rutin, hal ini juga dilaksanakan karena adanya rasa kepedulian satgas melihat masyarakat yang sakit disekitar pos, dengan harapan masyarakat sehat, dan ditambah lagi sebagai bagian dari rasa syukur kami TNI yang mana nanti bulan Oktober akan merayakan hari jadi yang ke 74.



Turut hadir dalam kegiatan antara lain Letda Ckm Muhammad Syaban (Dantonkes Satgas Yonif 713/ST),Peltu I Dewa Agung (Dansikes Satgas Yonif 713/ST) Serda Muh. Faisal (Bamontir Satgas Yonif 713/ST), dan 3 orang personel lainnya yaitu Prada Nanda, Prada Rezky dan Prada Muhamad.

Masyarakat yang diobati hari ini ada 6 orang yaitu yang pertama Mathius Lerin (35) dengan keluhan sakit kepala, pilek. Lorensiasia (47) yang mengeluh luka dan bengkak di kaki, Marina Leri (34) menderita demam, sakit kepala.


Sementara itu Erigianus (35) pusing dan nyeri pinggang, Pariale (38) pilek, batuk dan pusing. Serta Prikola (30) mengeluh pusing dan batuk. 

Setelah tim kesehatan memeriksa selanjutnya memberikan obat sesuai dengan keluhan yang mereka rasakan, Letnan Ckm Muhammad Syaban mengatakan, "bapak harus ingat minum obat biar dengan teratur supaya obat yang diminum itu memberikan reaksi yang baik sehinggasepat sembuh," ucapnya kepada salah seorang masyarakat yang diobati. 


Mama Rut yang kakinya luka dan diobati menucapkan terima kasih kepada bapak-bapak TNI telah membantu mengobati penyakitnya. 



"Saya berdoa semoga kebaikan bapak-bapak TNI dibalas oleh Tuhan Yesus dan bisa menjalankan tugas dengan baik serta semakin banyak masyarakat yang tertolong dengan kehadiran TNI. (Penrem172)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.