Yonif Raider 514 Divif 2 Kostrad Bersama Polri Amankan Pilkades
Jember,
kskindonesia.net - Rangkaian tahapan kegiatan pemilihan Kepala
Desa secara serentak di Kabupaten Jember sudah berlangsung, untuk
kali ini adalah rangkaian kegiatan yang keempat kalinya, dimana
Pilkades serentak di Kab. Jember sudah tiga kali dilaksanakan dan
berlangsung aman dan lancar, untuk yang keempat kalinya sekarang ini
sedang berlangsung. Jember, Kamis (26/9).
Yonif Raider 514
Kostrad tidak pernah absen dalam kegiatan pengamanan, sinergi antara
TNI-Polri terlihat sangat akrab dan penuh kekeluargaan dalam kegiatan
pengamanan ini, untuk kegiatan pengamanan yang ketiga ini Yonif
Raider 514 Kostrad mengerahkan 20 orang prajurit di pimpin Sertu I
Wayan Kari.
Kegiatan Pengaman
Pilkades serentak yang keempat kalinya ini Yonif Raider 514 Kostrad
terbagi menjadi 2 tempat, dimana 10 Orang Prajurit di pimpin Sertu I
Wayan Kari di Desa Sukorambi dan 10 Orang lagi di gabung dengan
Prajurit Denma Brigif Raider 9 Kostrad di sebar ke Desa yang butuh
pengamanan lebih intensif tetapi masih di wilayah Kecamatan
Sukorambi, Kabupaten Jember.
Sertu I Wayan Kari
sangat mengapresiasi kegiatan pengamanan gabungan TNI-Polri dalam
kegiatan Pilkades serentak ini, menurut beliau kegiatan pengamanan
gabungan ini sangat bagus dan mampu menciptakan rasa aman dan nyaman
serta damai untuk mengawal jalannya pesta Demokrasi pemilihan
pilkades secara serentak di Kab. Jember.
Kegiatan
Pengamanan gabungan TNI-Polri di kegiatan Pilkades serentak di Kab.
Jember ini sangat bagus, kami sangat mengapresiasi dan Yonif Raider
514 Kostrad sangat mendukung, kita bersama-sama ciptakan rasa aman,
nyaman dan damai supaya Masyarakat bebas menentukan pilihannya demi
terwujudnya Desa yang maju dan Kab. Jember yang sejahtera.
“Kita berharap
dengan hadirnya TNI khususnya dari Yonif Raider 514 Kostrad bisa
membuat pesta Demokrasi Pilkades di Kab. Jember ini berjalan dengan
aman dan nyaman,” ujar Sertu I Wayan Kari.
“Kita berharap
dengan hadirnya TNI khususnya dari Yonif Raider 514 Kostrad bisa
membuat pesta Demokrasi Pilkades di Kab. Jember ini berjalan dengan
aman dan nyaman,” ujar Sertu I Wayan Kari.
“Untuk kegiatan
pengamanan Pilkades ini Yonif Raider 514 Kostrad mulai tanggal 4
sampai 6 September 2019, semoga semua rangkaian kegiatan pilkades
serentak Tahun 2019 di Kabupaten Jember ini bisa berjalan lancar aman
dan tidak ada situasi yang menonjol,” pungkasnya. (Pendiv2)
Post a Comment