Personel Satgas Menjadi Pembina Upacara Bendera di Perbatasan RI PNG
Keerom,
KSK Indonesia - Danpos Pitewi
Satgas Pamtas Yonif 713/Satya Tama Letda Inf Prabowo menjadi pembina upacara bendera mingguan di SMP 7 Yetti jalan Tapal Batas Kecamatan
Arso, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua. Senin pagi (21/10/2019).
Dalam
sebuah kegiatan upacara bendera sederet acara di gelar yang semuanya
bermuara pada kedisiplinan dan jiwa nasionalisme. Mulai dari
anak-anak dibariskan dengan sangat rapi, sampai pembubaran barisan
setelah selesai upacara bendera.
Upacara
bendera juga mengajak siswa-siswi untuk berjiwa nasionalis. Berdiri
dan menghormat kepada bendera merah putih dengan diiringi lagu
Indonesia Raya. Bila anda mampu berdisiplin, maka pada saat
pengibaran bendera itu, hati anda akan bergetar sekaligus bangga
karena sang merah putih berkibar dengan gagahnya. Di sanalah terlihat
bahwa kita adalah bangsa yang telah merdeka dan berdaulat. Merdeka
karena jasa para pahlawan kita yang gagah berani mengusir penjajah
dari bumi Indonesia.
Upacara
bendera juga mengajak siswa-siswi untuk berjiwa nasionalis. Berdiri
dan menghormat kepada bendera merah putih dengan diiringi lagu
Indonesia Raya. Bila anda mampu berdisiplin, maka pada saat
pengibaran bendera itu, hati anda akan bergetar sekaligus bangga
karena sang merah putih berkibar dengan gagahnya. Di sanalah terlihat
bahwa kita adalah bangsa yang telah merdeka dan berdaulat. Merdeka
karena jasa para pahlawan kita yang gagah berani mengusir penjajah
dari bumi Indonesia.
Upacara bendera juga mengajarkan pada
kita untuk mengenang jasa para pahlawan, mendoakannya, dan
menyanyikan lagu-lagu nasional yang membuat peserta didik tahu
sejarah bangsa Indonesia dan menanamkan jiwa patriotisme di kalangan
anak muda.
Prabowo mengungkapkan bahwa pembina upacara di SMP
7 Yetti ini merupakan salah satu program dari Satgas untuk
mendekatkan Satgas dengan siswa-siswi dan juga guru-guru sehingga
terjalin huhungan yang baik antara Satgas dan Sekolah serta untuk
menanamkan semangat kejuangan, semangat kecintaan kepada Negara
Kesatuan Republik Indonesia.Turut hadir dalam kegiatan Upacara Bendera Mingguan ini bapak Sudiono (Kepala Sekolah SMP 7 Yetti), Letda Inf Prabowo Teguh Julianto (Danki B Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 713/ST), Ibu Yuliningsih (Katim Kurikulum SMP 7 Yetti), bapak Anton ( Wakil Kepala Sekolah SMP 7 Yetti), satu tim personel Pos Pitewi, 8 orang guru dan 42 siswa-siswi SMP 7 Yetti. Kepala Sekolah SMP 7 Yetti Sudiono mengucapkan terimakasih kepada Satgas Yonif 713/ST yang telah berkenan hadir dan menjadi pembina upacara bendera di sekolah kami ini, semoga hubungan baik ini akan berlanjut sampai akhir penugasan dan bapak-bapak Satgas dapat melaksanakan tugas dengan baik dan berhasil. (Penrem172/PWY)
Post a Comment