Babinsa Banjarsari Laksanakan Monitoring Pendistribusian BPNT
Kulon Progo. Rabu (11/12/2019), Sertu Sarjiya, Babinsa Banjarsari, Koramil 04/Samigaluh, Kodim 0731/Kulon Progo, melaksanakan monitoring pendistribusian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), yang berlangsung di Warung 46 Samigaluh II, KUBE Harapan Binangun 67 KP XV.
BPNT tersebut merupakan bantuan dari Pemerintah/Kemensos, diperuntukkan bagi 300 KK, berasal dari 6 dusun yang ada di Desa Banjarsari. Tiap-tiap KK memperoleh bantuan senilai Rp.110.000,- diwujudkan dalam bentuk barang berupa beras 8 kg dan telur 1,3 kg.
Pendistribusian dilaksanakan dengan tertib administrasi dan takaran/timbangan, berlangsung dengan lancar dan tidak terjadi permasalahan, demikian diinformasikan Babinsa Banjarsari yang melaksanakan pemantauan sekaligus membantu pendistribusian bantuan tersebut kepada warga. (Pendim 0731/KP).
Post a Comment