Hijaukan Perbatasan, Satgas Yonif Raider 509 Kostrad Tanam Ribuan Pohon

Foto: Sinergitas TNI-POLRI di perbatasan dalam tanam pohon

Keerom, KSK Indonesia - Sebagai wujud sinergitas TNI-POLRI di perbatasan, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Raider 509 Kostrad, turut mendukung program penghijauan dengan mengikuti acara penanaman 1.500 pohon dilingkungan Mapolres Keerom, Distrik Arso, Kabupaten Keerom, Papua, Jumat (10/1).

Kegiatan yang tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Keerom AKBP Baktiar Joko Mujiono, dan dihadiri langsung oleh Bupati Keerom M. Markum, unsur Muspida Kab. Keerom, TNI-Polri serta masyarakat setempat.

Mewakili Dansatgas Yonif Raider 509 Kostrad, Perwira Topografi, Kapten Ctp Rudito mengungkapkan bahwa dirinya datang bersama 10 personel Pos Kout adalah sebagai wujud sinergitas dan mendukung program penghijauan dari Kapolri di lingkungan Mapolres Keerom.

Penanaman pohon yang dilaksanakan juga bertujuan untuk melestarikan lingkungan agar tampak asri, serta dapat mencegah terjadinya bencana alam seperti tanah longsor dan banjir. Ia menjelaskan, untuk tanaman yang ditanam meliputi pohon durian, rambutan, mahoni, trembesi, sirsat dan sengon.

“Kami sangat mendukung program yang dilaksanakan oleh Polri, hal ini sebagai wujud sinergitas antar TNI-Polri sehingga akan semakin solid," tutur Rudito.

"Diharapkan dengan adanya penanaman 1.500 pohon ini, dapat membuat lingkungan di Kabupaten Keerom menjadi asri dan sejuk. Sehingga generasi penerus kelak dapat merasakan manfaatnya," imbuhnya. (Pendiv2)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.