Kerja Keras Satgas untuk Memberantas Miras


Keerom, KSK Indonesia - Peredaran Miras tidak ada habisnya, walaupun Satgas dan instansi lainnya sudah setiap saat melaksanakan pemeriksaan-pemeriksaan. Seperti yang dilaksanakan pos Kout dan pos Muara Tami, Minggu (05/01/2020)

Personel pos Kout (KM 31) dibawah pimpinan  Letda Ckm Syaban (Danton Kes Satgas Yonif 713/ST) melaksanakan pemeriksaan di Jln. Transit Km 31 Arso Kota Kecamatan Arso, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua dan berhasil mengamankan barang bukti 2 Botol Anggur Merah 620 ml dan 1 Botol Robinson Whisky 650 ml yang di dapat dari saudara F.T 18 tahun alamat Swakarsa dan saudara MM 19 tahun alamat Jayapura

Pos Muara Tami  dibawah pimpinan Serda  Dedek Prayogi melaksanakan pemeriksaan  di Jln lintas batas Muara Tami dan mendapatkan hasil 24 botol SP yang di dapatkan dari saudara J 34 tahun alamat Abepura
Untuk keamanan saat ini barang bukti di amankan di Pos Kout dan pos Muara Tami dan selanjutnya akan diserahkan ke Komando atas.

Serda Dedek Prayogi selesai pemeriksaan mengungkapkan keprihatinannya atas peredaran miras yang tiada habisnya, kesadaran masyarakat kita masih jauh untuk menghindari yang namanya miras ini padahal sudah banyak kejadian yang tidak baik yang di timbulkan akibat mengkonsumsi miras ini seharusnya masyarakat bisa belajar dari kejadian-kejadian itu. Kami Satgas akan tetap konsisten melaksanakan tugas untuk menekan peredaran miras ini dan kami terus mengajak masyarakat supaya bisa menjauhi miras ini. (Penrem172)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.