Kata Kita

Yunanto mantan wartawan senior


Oleh : Yunanto

Kata telah
kehilangan makna
Terminologi sudah
kehilangan arti
Sumpah serapah
tumpah ruah
Imbauan damai
tinggal nyanyi sunyi

Gas air mata
berbalas batu
Kawat berduri
menyekat kaki
Benar-salah sirna
dari logika
Gelegak emosi
berkuasa di hati

Langit kota
semakin ternoda
Asap pekat
menyesakkan dada
Amarah massa
kian membara
Ruang negosiasi
dikooptasi aksi

Amuk berpendar
di jalanan kota
Rusuh dari pagi
sampai pagi lagi
Sulit menemukan
satu kata saja
Kita bersaudara
di rumah Indonesia

Kata telah
kehilangan makna
Terminologi sudah
kehilangan arti
Keadaban kata
digulung kepentingan
Bagai molotov
merindukan api

Keadaban kata
masihkan kita punya?


Catatan dua hari
Malang, 21-22 Mei 2019.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.