Prajurit Yonarmed 11 Divif 2 Kostrad Serahkan Zakat Fitrah Kepada Fakir Miskin
Prajurit Yonarmed 11 Divif 2 Kostrad Serahkan Zakat Fitrah Kepada Fakir Miskin Dan Masyarakat Kota Magelang
Magelang, kskindonesia.net - Dalam rangka menindaklanjuti perintah Danmenarmed 1 Divif 2 Kostrad untuk mewajibkan seluruh prajurit yang beragama islam di seluruh jajaran Resimen agar membayar zakat fitrah sebagai tanda penyempurnaan dalam ibadah puasa Ramadhan maka prajurit Yonarmed 11 Kostrad membagikan zakat fitrah kepada fakir miskin yang bertempat di Lap.Apel Yonarmed 11 Divif 2 Kostrad, Rabu (29/5/2019).
Puasa Ramadhan akan segera usai, tidak terasa beberapa saat lagi hari kemenangan Idul Fitri akan tiba. Untuk menyempurnakan ibadan puasa tersebut prajurit Yonarmed 11 Divif 2 Kostrad yang beragama Islam diwajibkan untuk membayar zakat fitrah. Niat pembayaran zakat fitrah dilakukan secara bersama-sama dipandu oleh Sertu M. Suja'i selaku Takmir Masjid At-Taqwa Yonarmed 11 Divif 2 Kostrad.
Takmir Masjid At-Taqwa Kostrad Sertu M. Suja'i menjelaskan, bahwa tujuan membayar zakat yang dilakukan oleh prajurit ini baik secara perorangan maupun yang membayar zakat untuk keluarga dan anak-anak mereka, bagi yang berkeluarga adalah untuk membersihkan diri dalam menyambut hari yang fitri setelah selama sebulan penuh menjalankan ibadah puasa Ramadhan. Cara membayar zakat fitrah menurut Islam adalah dengan mengeluarkan 3,5 liter atau 2,5 kilogram bahan makananan pokok seperti beras, kurma, tepung dan sebagainya. Karena di Indonesia umumnya beras adalah makanan pokok sehingga banyak masyarakat Indonesia yang membayar zakat dengan beras.
Lebih lanjut sertu M. Suja'i menyampaikan dari hasil pembayaran zakat fitrah ini, Masjid At-Taqwa menerima 4 Ton 300 Kg beras yang kemudian di bagikan kepada fakir miskin masyarakat Magelang yang membutuhkan. Pembagian Zakat ini dipimpin Danyonarmed bersama seluruh jajaran Perwira.
Danyonarmed Letkol Arm Asep Ridwan, S.H., M.Han menyampaikan, "pemberian zakat ini diharapkan dapat membantu meringankan para fakir miskin, sebagai sarana berbagi kepada sesama dan tentunya untuk membersihkan diri setelah sebulan penuh berpuasa," ujarnya. (Pendiv2)
Post a Comment