Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad Gelar Pertemuan Rutin dan Beauty Class


Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad Gelar Pertemuan Rutin dan Beauty Class


Malang, kskindonesia.net - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi, Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad menggelar pertemuan rutin bertempat di Gedung Sandoyo Madivif 2 Kostrad, Singosari, Malang dengan menggunakan Pakaian Seragam Harian (PSH), Rabu (21/8/2019).




Diawali dengan laporan pertanggung jawaban dari tiap ketua seksi,  dilanjutkan dengan pengarahan Ketua Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad Ny. Budi Alamsyah yang menitikberatkan kepada pembinaan keluarga.


"Pertemuan ini bertujuan agar Persit tidak terlalu ketinggalan dalam hal informasi, karena diisi dengan berbagai macam acara untuk menambah pengetahuan dan wawasan anggota Persit," tambah ketua persit.



Sesi berikutnya dilanjutkan dengan beauty class yang dipersembahkan oleh Inez Kosmetik, kegiatan tersebut bertujuan untuk menambah pemahaman tentang penggunaan alat kosmetik disesuaikan dengan situasi, kondisi, bentuk wajah seseorang, penting sekali untuk dipelajari oleh anggota Persit karena penampilan yang menarik akan membuat pasangannya (suami) betah di rumah. 



Semuanya disampaikan secara mendetail oleh pakar kecantikan dari Inez Kosmetik. Tidak ketinggalan di pertemuan tersebut juga dilaksanakan perkenalan anggota Persit baru, pembagian Doorprize sebagai bentuk apresiasi dari organisasi Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad.



Akhir kegiatan pertemuan persit dilaksanakan arisan di tiap Kompi agar lebih tercipta hubungan yang harmonis dan menambah keakraban diantara anggota Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad. Dengan mengikuti secara rutin pertemua
Semuanya disampaikan secara mendetail oleh pakar kecantikan dari Inez Kosmetik. Tidak ketinggalan di pertemuan tersebut juga dilaksanakan perkenalan anggota Persit baru, pembagian Doorprize sebagai bentuk apresiasi dari organisasi Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad.



Akhir kegiatan pertemuan persit dilaksanakan arisan di tiap Kompi agar lebih tercipta hubungan yang harmonis dan menambah keakraban diantara anggota Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad. Dengan mengikuti secara rutin pertemuan persit banyak sekali manfaatnya, selain bisa menambah wawasan dan pengetahuan juga dapat memperluas pergaulan sehingga mampu menimbulkan rasa saling mengenal diantara persit Denpal Divif 2. (Pendenpal2)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.